macam-macam cokelat dan jenisnya

"sobat tahu tidak ada berapa jenis cokelat???


macam-macam cokelat dan jenisnya

 hallo sobat jumpa lagi, nah sebentar lagi kan valentine pasti sobat sudah tahu kan kalau valentine itu identik dengan apa, yang jelas cokelat bukan..
yaps acara tahunan ini sering di sebut hari kasih sayang banyak pasangan yang memberikan kado,biasanya sih kadonya cokelat ya ngga sob,nah sobat sudah tahu belum kalau cokelat itu ada beberapa jenisnya??

Cokelat di ketahui juga bermanfaat untuk kesehatan. Ia baik untuk jantung,sirkulasi darah dan otak.

Selain itu coklate juga mengandung phenylethylamine ( PEA ) yang memicu otak mengeluarkan hormon endorfin.
hormon ini bisa membuat mood kita lebih baik dan perasaan lebih senang

Meskipun banyak orang yang menyukai cokelat,tetapi tidak banyak yang tahu bahwa cokelat terdiri dari berbagai jenis. Mari kita mengenal ragamnya dan mengetahuinya perbedaan antara satu cokelat dengan yang lainnya.

Macam-macam jenis Cokelat

• yang pertama ada cokelat bubuk


cokelat bubuk biasanya di gunakan sebagai bahan dasar cokelat kemasan dan untuk membuat kue. Rasanya sangat natural dan tidak di tambahkan bahan apa pun. Kita juga bisa menyeduh cokelat bubuk ini untuk di jadikan minuman.


• yang ke dua ada cokelat hitam


apa sih itu cokelat hitam???
ini lho sobat penjelasanya.  Cokelat Hitam atau dark chocolate sering juga di sebut sebagai cokelat murni karena kandungan susunya lebih rendah di banding jenis yang lain, bahkan kadang tidak ada susunya sama sekali. Cokelat ini hanya di buat dari cokelat bubuk,lemak,dan gula.

karena rendahnya kandungan susu tersebut, warna cokelat murni ini lebih gelap. Kepadatan cokelatnya bisa mencapai 90% sehingga rasanya pun jadi agak pahit. Sama seperti cokelat yah sobat, cokelat ini juga biasanya di gunakan sebagai bahan membuat kue dan jarang di makan langsung.

• yang ke tiga ada cokelat susu


cokelat ini lah yang sering di cari masyarakat karena coklat ini paling populer di kalangan masyarakat karena teksturnya yang lembut dan rasanya juga lebih ringan di bandingkan dengan cokelat murni

• yang ke empat ada cokelat putih


cokelat putih adalah jenis cokelat yang paling manis. Ia juga unik karena bahan dasarnya tidak menggunakan bubuk cokelat sama sekali. Cokelat putih di buat dari campuran gula,susu,vanila dan mentega.

Tidak adanya kandungan bubuk cokelat pada jenis ini menjelaskan mengapa cokelat ini berwarna putih gading. Menariknya,cokelat putih akan tetap padat meskipun berada di temperatur yang tinggi.

• yang ke lima ada cokelat compound

cokelat compound  di buat dengan menggabungkan cokelat bubuk dan bahan-bahan pengganti mentega,seperti minyak sayur,minyak kelapa,atau lemak terhidrogenasi lainya. Oleh sebab itu ,harganya pun lebih murah. Cokelat compound biasanya di gunakan sebagai topping atau lapisan kue

• yang ke enam ada cokelat couverture

couverture merupakan istilah baru untuk cokelat yang mengandung mentega dengan kadar tinggi jenis cokelat ini terkenal di kalangan penjual cokelat dan koki pastry

nah itulah beberapa penjelasan dari cokelat sobat,di bawah ini juga ada resep tentang olahan menggunakan cokelat. Apa saja olahannya?? Yuk sob langsung saja siapkan bahan-bahannya.

Saya akan membagikan resep cara membuat olahan cokelat

• Chocolate Bowl With Fruit

chocolate bowl white fruit


bahan yang di butuhkan adalah :
  • 250 gram dark chocolate, di lelehkan
  • 1 kaleng cocktail buah, tiriskan
  • whipped cream dan kepingan cokelat
  • 4 buah balon,tiup hingga mengembang, jangan terlalu besar yah sobat
cara membuatnya
  • Celupkan setengah bagian balon yang telah mengembang ke dalam lelehan cokelat. Biarkan cokelat hingga membeku.
  • setelah Cokelat membeku pecahkan balon
  • lalu isi mangkuk cokelat dengan cocktail buah,hiasi dengan whipped cream dan kepingan cokelat, lalu hidangkan.

nah gimana sobat jadi makin tahu kan tentang cokelat dan jenisnya..
semoga resep ini bermanfaat untuk sobat semua,sekian dulu yah sobat pembahasan resep kalu ini,oia jangan lupa di bagikan ke teman-teman yah sobat..

Terima kasih atas kunjungannya dan selamat mencoba

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "macam-macam cokelat dan jenisnya "

Post a Comment